Dinding rumah yang bersih dan indah tentunya merefleksikan dari pemilik rumah tersebut. Mungkin saja anda mengalami kesulitan ketika membersihkan dinding rumah anda terutama jika memiliki anak-anak. Namun anda tetap harus melakukannya dari segala macam kotoran-kotoran di dinding rumah anda yang disebabkan oleh ulah anak-anak seperti pensil, crayon. Apalagi sekarang ini dekorasi rumah semakin berkembang dengan digunakannya wall panel sebagai cara baru untuk membuat dekorasi di rumah anda semakin indah dan cantik.
Bila anda mencari bagaimana cara untuk membersihkan wall panel berikut ini ada cara-cara yang bisa membantu anda dengan efektif. Salah satunya dengan menggunakan cuka yang paling mudah untuk membersihkan dinding dari segala macam kotoran di wall panel rumah anda. Caranya adalah dengan membuat campuran cuka yang bisa anda buat sendiri.
- Cuka dengan air
Pertama cuka anda encerkan dengan lembut untuk kulit. Meski demikian tetap memiliki kekuatan untuk menghilangkan kotoran jenis apapun yang menempel di wall panel rumah anda. Kemudian campurkan 1/4 cangkir cuka putih ke dalam 1 liter air hangat. Aduk secara merata. Lalu rendam kain lap di dalam larutan cuka tersebut dan lap wall panel rumah anda yang kotor.
- Cuka dengan deterjen
Bila wall panel di rumah anda memiliki noda atau kotoran yang menempel sangat kuat. Anda bisa mencampur deterjen, cuka putih, dan juga air. Kemudian aduk secara merata dan terapkan campuran dari cuka dengan deterjen serta air tersebut pada area yang kotor di wall panel rumah anda. Biarkan selama 10 menit kemudian bersihkan.
- Cuka dengan baking soda
Baik cuka dan juga baking soda memiliki kemampuan yang sama-sama ampuh dalam membersihkan segala macam kotoran. Terlebih bila keduanya dicampurkan tentu pekerjaan anda untuk membersihkan wall panel akan menjadi makin mudah. Campur dua bagian cuka dan satu bagian baking soda kemudian tiga bagian air hangat untuk membuat larutan pembersih wall panel tersebut.
Demikianlah di atas cara-cara ampuh untuk membersihkan wall panel di rumah anda. Dengan begitu wall panel di rumah anda menjadi lebih bersih dan cantik serta makin memberikan kenyamanan bagi penghuninya.